KPU Terima Berita Acara Hasil Pemeriksaan Kesehatan Bapaslon Wali Kota Kediri

    KPU Terima Berita Acara Hasil Pemeriksaan Kesehatan Bapaslon Wali Kota Kediri

    KOTA KEDIRI - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Kediri menghadiri undangan penyerahan penandatanganan berita acara hasil pemeriksaan kesehatan bakal pasangan calon (Bapaslon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kediri di ruang Loka Widya RSUD Dr. Soetomo, Surabaya, pada Senin, 2 September 2024. Acara tersebut diawali dengan sambutan Ketua KPU Provinsi Jawa Timur Aang Kunaifi dan Direktur RSUD Dr. Soetomo Surabaya Cita Rosita Sigit Prakoeswa. 

    Dalam sambutannya, Ketua KPU Provinsi Jawa Timur Aang Kunaifi mengucapkan rasa terima kasih atas kerjasama RSUD Dr. Soetomo Surabaya dalam memberikan pelayanan pemeriksaan kesehatan terhadap bakal calon kepala daerah (bacakada) dan bakal calon wakil kepala daerah (bacawakada) tahun 2024. 

    Di tempat yang sama, Direktur RSUD Dr. Soetomo Surabaya Cita Rosita Sigit Prakoeswa menyampaikan, bahwa pihaknya memberikan pelayanan terbaik dengan menurunkan tim pemeriksa dan tenaga medis secara maksimal.

    "Hal ini bertujuan untuk menjamin kelancaran pemeriksaan kesehatan cakada dan cawakada 2024. Sehingga bisa memenuhi target pada tanggal 2 September 2024 bisa mengeluarkan hasil kesimpulan dari pemeriksaan tersebut, " terang Cita Rosita

    Cita Rosita juga menyampaikan bahwa tim pemeriksa dan tenaga medis mempunyai integritas yang tinggi dan tidak ada tekanan dari pihak manapun serta tidak ada kepentingan politik apapun dalam kegiatan tersebut.

    Selanjutnya, KPU Kota Kediri menerima berita acara hasil pemeriksaan kesehatan bapaslon yang ditandatangani oleh Ketua KPU Kota Kediri Reza Cristian dan Direktur RSUD Dr. Soetomo Cita Rosita yang didampingi oleh anggota KPU Kota Kediri dan anggota Bawaslu Kota Kediri. 

    Selanjutnya, pemberitahuan hasil penelitian persyaratan administrasi bakal calon walikota dan wakil wali Kota Kediri akan dilaksanakan pada tanggal 5 - 6 September 2024.

    Sebelumnya, KPU Kota Kediri bekerjasama dengan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Dr. Soetomo Surabaya melaksanakan pemeriksaan kesehatan bakal pasangan calon (Bapaslon) Wali Kota Kediri periode 2024-2029 selama dua hari mulai tanggal 31 Agustus sampai 1 September 2024 dari pukul 07.00 - 15.30 WIB. Rangkaian pemeriksaan kesehatan tersebut diikuti oleh kedua pasangan Vinanda Prameswati - Qowimuddin Thoha dan Ferry Silviana Feronica - Regina Nadya Suwono. 

    kota kediri
    Prijo Atmodjo

    Prijo Atmodjo

    Artikel Sebelumnya

    Satresnarkoba Polres Kediri Kota Ungkap...

    Artikel Berikutnya

    Polres Kediri Kota Amankan Tersangka Jual...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Lagu  Rumah  Kita Jadi Penutup Kampanye Akbar Mampu Hipnotis Ribuan  Pendukung Vinanda-Gus Qowim

    Tags